Laga ini adalah laga persahabatan untuk merayakan ultah Nelson
Mandela yang ke-94. Para penonton di dalam stadion akan berusaha
mencetak rekor dunia Guiness sebagai penonton terbanyak yang menyanyikan
lagu ulang tahun.
- Terakhir kali Manchester United tur ke Afrika Selatan, pada tahun 2006 saat menghadapi Kaizer Chiefs dan Orlando Pirates.
- Dari 22 pemain yang dibawa MU pada tur ini, hanya ada empat pemain inti dari tim utama MU musim lalu.
- MU dipastikan akan tampil tanpa David de Gea dan Rafael yang menjalani tugas membela negaranya di Olimpiade London 2012. Sementara Chris Smalling, Nemanja Vidic, dan Jonny Evans masih dalam tahap pemulihan cedera.
- Dua pemain yang baru didatangkan MU, Shinji Kagawa dan Nick Powell ikut serta dalam tur Afrika Selatan ini. Begitu juga dengan Dimitar Berbatov, yang masa depannya diragukan.
- Pertengahan pekan kemarin, MU berhasil menang tipis 1-0 melawan Amazulu berkat gol tunggal Federico Macheda. Kagawa sendiri baru diturunkan di menit-menit akhir pertandingan.
- Tim Ajax Cape Town dapat dikatakan sebagai ‘anak‘ dari Ajax Amsterdam, yang sengaja dibentuk Ajax untuk mencari bakat-bakat terpendam di Afrika Selatan. Beberapa pemain polesan Ajax Cape Town yang sukses merumput di Eropa adalah Steven Pienaar dan John Obi Mikel.
- Ajax Cape Town akan menjadi tim terakhir yang dihadapi MU pada tur Afrika Selatan ini. Setelah itu, MU akan berangkat tur ke China menghadapi Shanghai Shenhua yang diperkuat Nicolas Anelka dan Didier Drogba.
0 comments:
Post a Comment